Rabu, 14 November 2018

Inspirasi Jerry Seinfeld

Belakangan ini, saya sering mendapat undangan berbagai perusahaan untuk memberikan motivasi. Meskipun sekarang dikenal sebagai sebagai motivator bukan berarti saya meninggalkan dunia komedi. Saya masih berkiprah didunia komedi baik sebagai Stand Up Comedian maupun Ventriloquist. Bukan hanya di depan layar tapi saya juga berkiprah di belakang layar sebagai konseptor. Diantaranya yang fenomenal di tahun 2018 adalah saya menggagas acara Ventriloquist Indonesia di Perpustakaan Nasional RI. Pertama kali di Indonesia lebih dari 20 Ventriloquist berada dalam satu panggung. Selain itu saya menjadi ketua panitia dan juri Lomba Stand Up Comedy Kritik DPR.
Di tengah naik daunnya Stand Up Comedy di televisi Indonesia, saya memang tidak dilibatkan oleh para pihak televisi. Bisa jadi mereka tidak tahu kalau saya adalah pelopor Stand Up Comedy di Indonesia. Bahkan ada media di Indonesia pada bulan Maret 2004 menyebut saya sebagai Stand Up Comedian pertama di Indonesia setelah saya mengadakan pementasan Stand Up Comedy di Gedung Kesenian Jakarta 6 Maret 2004. Saya pula bersama Ramon Papana mengadakan open mic Stand Up Comedy di Comedy Cafe Kemang di tahun 2010. Open mic ini kami unggah ke youtube yang kemudian memancing para Stand Up Comedian pemula datang ke Comedy Cafe untuk mencoba panggung open mic. Saya berpikiran positif, tidak dilibatkannya saya oleh para kreator acara Stand Up Comedy di televisi Indonesia,  baik sebagai pembawa acara maupun juri karena mereka sedang membuat sejarah Stand Up Comedy di Indonesia berdasarkan versi mereka. Melahirkan bintang Stand Up Comedy yang sesuai dengan keinginan mereka.
Saya selalu optimis dengan masa depan karir saya sebagai komedian karena punya referensi. Di Amerika kematangan karir komedian banyak di usia 40 thn. Di Amerika banyak komedian ketika memasuki usia 40 tahun karirnya semakin matang dan bersinar. Tak heran mereka bertahan sampai tua.
Jerry Seinfeld selain menginspirasi saya untuk menekuni stand up comedy juga menjadi inspirasi saya dalam optimis berkarir. Jerry Seinfeld yang sekarang berusia 64 tahun tetap eksis dan laris sebagai stand up comedian. Penghasilan terbesarnya dari panggung. Data Forbes “list of the world’s highest paid comedians” Jerry Seinfeld berpenghasilan $36 million dari 1 Juni 2014 hingga 1 Juni 2015. Saat ini Jerry Seinfeld mengelola program Comedian in Cars Getting Coffee.
Komedian Terry Fator dan Paul Zerdin, menjadi juara America’s Got Talent di musim yg berbeda saat usia mereka diatas 40 tahun. Jeff  Dunham yang saat ini berusia 56 tahun juga masuk dalam daftar majalah forbes sebagai 10 komedian berpenghasilan terbesar.
Referensi ini yang membuat saya selalu yakin bahwa karir saya sebagai komedian maupun motivator bisa panjang selama saya terus berusaha meningkatkan kemampuan diri dan beradaptasi dengan perubahan. Ketika kita memiliki keyakinan untuk sukses dengan terus berusaha, maka jalan menuju sukses bukan dibukakan oleh orang lain. Melainkan Tuhan yang membukakan jalan bagi siapa saja yang yakin terhadap kesuksesan.